19.05 | Posted in ,
Hari ini merupakan hari Maulid Nabi Muhammad SAW 1430 H, hari kelahiran Nabi Muhammad SAW yang dalam tahun Hijriyah jatuh pada tanggal 12 Rabiul Awal. Kata maulid atau milad dalam bahasa Arab berarti hari lahir. Perayaan Maulid Nabi merupakan tradisi yang berkembang di masyarakat Islam jauh setelah Nabi Muhammad SAW wafat. Secara subtansi , peringatan ini adalah ekspresi kegembiraan dan penghormatan kepada Rasullullah Muhammad SAW.

Perayaan Maulid diperkirakan pertama kali diperkenalkan oleh Abu Said al-Qakburi, seorang Gubernur Irbil, di Irak pada masa pemerintahan Sultan Salahudin Al-Ayyubi (1138-1193). Ada pula yang berpendapat bahwa idenya sendiri justru berasal dari Sultan Salahudin sendiri. Tujuannya adalah untuk membangkitkan kecintaan kepada Nabi Muhammad SAW, sertan meningkatkan semangat juang kaum muslimin saat itu yang sedang terlibat dalam perang salib.

Memperingati Maulid Nabi Muhamnmad berarti juga mengingat kembali sejarah lahirnya pemimpin besar dengan segala keteladanan yang dicontohkan. Beliau adalah sosok yang baik hatinya, santun perangainya, figur terpercaya (Al-amin), seorang pemimpin perang yang gagah berani, ulama merangkap umara, pengusaha sukses, dll

Hadis-hadis Nabi merupakan pedoman bagi umatnya dalam meniti kehidupan ini, segala perkataan dan perbuatannya merupakan tuntunan tauladan bagi umatnya. Akhlak dan budi perketinya yang luhur menjadikan beliau disegani baik kawan maupun lawan, sujud dan ibadahnya tiada henti menghiasi setiap malamnya, air matanya terus mengalir dipelupuk matanya menandakan penghambaan kepada sang pencipta. Malam-malamnya dihiasi dengan ibadah dan siang hari dipenuhi dengan ikhtiar yang jika digambarkan bak "Rahib dimalam hari dan bagai singa yang mengaum disiang hari". Salam sejahtera serta shalawat selalu teruntuknya Wahai Nabiku, junjunganku.

Kami Rindu Padamu Ya Rasul

Insan Utama
Lagu : Hadad Alwi Feat Duta (Sheila on 7)

Engkau mengenalnya insan yang utama (siapakah kiranya ?)
Lelaki pilihan menjadi utusan
Dia menunjukkan jalan kebenaran (Muhammad kukira)

Baik hatinya (baik hatinya)
Santun perangainya (sungguh santun perangainya)
Jujur katanya (tak pernah dusta)
Kita menyayangnya (bershalawatlah baginya)
Dia teladan bagi kita semua (dialah teladan kita)
Sebagai karunia yang diberikan Allah bagi semua
Muhammad namanya, ikuti jalannya
(syalalala lalalala lalalalala lalalalala)

Gambar : http://yanzmaul.wordpress.com/2007/09/30/cara-menjadi-seorang-pemimpin/

Category: ,
��

Comments

2 responses to "Maulid Nabi Muhammad SAW 1430 H"

  1. Anonim On 15 Maret 2009 pukul 08.54

    Dalam pertunjukan Teater Dinasti berjudul "Tikungan Iblis", adegan yang mengharukan adalah ketika Iblis berkata bahwa tidak ada satu pun manusia yang ia hormati setelah dan kuat sekuat Muhammad, dan Iblis pun mendendangkan shalawat nabi....

     
  2. ludvy4life On 15 Maret 2009 pukul 12.43

    Iya pak, Nabi Muhammad SAW adalah manusia paling sempurna, tiada sedetik pun terlewat dari mengingat Allah SWT sampai iblis juga minder untuk mendekat, mungkin aura rasul sudah membuat iblis takluk pada beberapa radius jarak yang jauh.